Sabtu, 02 Juni 2012

Cara MENCARI UANG di INTERNET

Seiring pertumbuhan penggunaannya di Indonesia, internet tidak lagi menjadi gaya hidup akan tetapi sudah menjadi kebutuhan hidup. Trend membuktikan pebisnis (pemula maupun profesional) mulai banyak menggunakan internet untuk mencari penghasilan atau uang dari internet, hal ini dipengaruhi oleh pertumbuhan pengguna internet oleh customer untuk berbelanja secara online meningkat setiap tahunnya sehingga peluang pasar di internet terbuka lebar. Bagi pelaku bisnis khususnya, momentum ini sangat banyak memberikan keuntungan untuk menjalankan bisnis dengan memanfaatkan media internet.
Bisnis internet atau bisnis dengan menggunakan media internet menawarkan beberapa keuntungan, diantaranya adalah target pasar yang besar, fleksibilitas waktu, tidak perlu ijin usaha karena dianggap sebagai usaha rumahan, tidak memerlukan display karena dapat menggunakan garasi atau yang lain sebagai display, bisa dijalankan dari mana saja, tidak membutuhkan modal yang besar, bagi calon konsumen tidak perlu bertemu sehingga tidak keluar biaya transportasi.
Salah satu keuntungan yang paling dicari dari berbisnis online adalah bisnis modal kecil, jika dibandingkan dengan bisnis secara konvensional yang membutuhkan modal besar untuk memulai usaha. jika anda adalah penjual dan tidak mempunyai produk untuk dijual, di internet pun menyediakan produk itu untuk anda secara gratis.
Dengan keuntungan yang sedemikian dahsyatnya maka untuk selanjutnya kita perlu mengetahui model – model Cara Mencari Uang lewat internet, karena dari sini nanti kita tahu ada banyak jalan untuk mencari uang dan kita tinggal memilih salah satunya untuk dijalankan kemudian ditekuni, diantaranya adalah sebagai berikut :
1. Affiliate Marketing / Reseller,
contohnya : clickbank.com, amazon.com
2. PPC Publishing,
contohnya : PPC di Indonesia seperti kliksaya.com, kumpulblogger.com, ppcindo.com, adspeedy.com, adsensecamp.com, kliksaya.com
sedang PPC Luar Negeri : Google Adsense, AdBrite , AdEngage, ADster, AdToll, BidVertiser, Etology, ExoClick, Kontera, Miva, Oxado, WidgetBucks dll.
3. Paid To Review (PTR),
contohnya : seperti SponsoredReviews.com, smorty.com, buyblogreviews.com, linkworth.com, blogvertise.com. Ada juga
PTR di Indonesia seperti reviewmu.com, AdReviewCamp.com
4. Membuat Produk Sendiri (Create a Product),
contohnya : http://internetsellingskill.wordpress.com
5. Sistem Keanggotaan Berbayar,
contohnya : asianbrain.com, worldInternetAcademy.com, cosaaranda.biz
6. Domain Parking,
contohnya : education99.biz, sedoparking.com
7. Online Store / Toko Online,
Contohnya : http://kerajinansouvenirbambu.wordpress.com
8. Services / Layanan,
9. Forex Online Trading,
10. Layanan Domain dan Hosting.

1 komentar:

  1. Are you trying to make cash from your websites/blogs via popunder ads?
    If so, have you tried using PopCash?

    BalasHapus